Wednesday, January 28, 2009

SURAH AL-LAIL

92. SURAH AL-LAIL (21 ayat) – ‘MALAM’

DITURUNKAN DI MEKAH

Surah ini terdiri atas 21 ayat, diturunkan sesudah surah Al A'laa. Surah ini dinamai Al Lail (malam), diambil dari perkataan Al Lail yang terdapat pada ayat pertama surah ini. Pada surah Al Lail diterangkan bahwa orang yang bertaqwa akan dimudahkan Allah SWT mengerjakan perbuatan taqwa sehingga memperoleh kebahagiaan.

POKOK-POKOK ISINYA:

Usaha manusia itu berlainan, kerana itu balasannya berlainan pula; orang yang suka menderma, bertakwa dan membenarkan adanya pahala yang baik, dimudahkan Allah SWT baginya melakukan kebaikan yang membawa kepada kebahagiaan di akhirat. Tetapi orang yang dimudahkan Allah SWT baginya melakukan kejahatan-kejahatan yang membawa kepada kesengsaraan di akhirat, harta benda tidak akan memberi manfaat kepadanya; orang yang bakhil merasa dirinya cukup dan mendustakan adanya pahala yang baik.

Surat Al Lail menerangkan bahwa amalan-amalan yang dikerjakan dengan tulus ikhlas semata-mata mencari keredhaan Allah SWT itulah yang membawa kebahagiaan di akhirat kelak.

FADILATNYA:-

1. Surah ini dibaca 7 kali pada segenggam tanah, lalu dimasukkan bersama-sama mayat ketika di kubur, insyaAllah diselamatkan dari siksa kubur.

No comments:

Post a Comment